Penyuluhan Pencegahan DBD Warga Teluk Mata Ikan

Authors

  • Rachmawaty M. Noer

Keywords:

Demam Berdarah, Pengetahuan, Pencegahan Demam Berdarah

Abstract

Penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) merupakan satu dari beberapa penyakit menular yang menjadi masalah kesehatan di dunia terutama negara berkembang. Upaya pengendalian nyamuk Ae. aegypti dapat dilakukan terhadap nyamuk dewasa dan pada stadium larva/jentik. Demam Berdarah Dengue (DBD) adalah penyakit infeksi akut yang disebabkan oleh virus Dengue, ditransmisikan oleh nyamuk Aedes aegypti, yang dikarakteristikkan oleh demam tinggi mendadak, kecenderungan perdarahan, hepatomegali, dan pada kasus yang berat disertai oleh tanda-tanda kegagalan sirkulasi yang dapat mengakibatkan syok dan kematian. Temuan laboratorium penanda DBD adalah trombositopenia dan adanya hemokonsentrasi. Demam Berdarah Dengue merupakan masalah kesehatan di Kecamatan Nongsa .Kasus DBD mengalami peningkatan selama 3 tahun terakhir, terutama di Kelurahan Sambau Telok Mata Ikan.Penyebab utama DBD adalah kurangnya pengetahuan masyarakat yang berdampak sikap negatif terhadap pencegahan DBD, kurangnya informasi tentang penyakit DBD dan kurang aktifnya peran petugas kesehatan.Tujuan diketahuinya faktor yang berhubungan dengan perilaku pencegahan DBD pada masyarakat di Kelurahan Sambau Kecamatan Nongsa Telok Mata Ikan 2021. Menyadari pentingnya akan hal tersebut maka mahasiswa STIKes Awal Bros Batam akan memberikan edukasi pencegahan Demam Berdarah melalui aplikasi ZOOM untuk warga Telok Mata Ikan.

Downloads

Published

2021-07-29

How to Cite

M. Noer, R. . (2021). Penyuluhan Pencegahan DBD Warga Teluk Mata Ikan. Initium Community Journal, 1(1), 7–12. Retrieved from https://journal.medinerz.org/index.php/ICJ/article/view/55