Pengaruh Metode Kanguru Terhadap Stres Fisiologi Pada Bayi Berat Lahir Rendah

Authors

  • Yulianti Wulandari Prodi Ilmu Keperawatan Universitas Awal Bros

Keywords:

Metode Kanguru, Stres Fisiologi Pada Bayi Berat Lahir Rendah

Abstract

Berat badan bayi merupakan salah satu hal pertama yang dinilai untuk mengambarkan derajat atau status kesehatan bayi baru lahir, oleh karena itu Bayi Berat Lahir Rendah (BBLR) dapat menjadi permasalahan. Menurut World Health Organization (WHO) diperkirakan sebanyak 20,6 juta bayi lahir setiap tahunnya adalah BBLR, dan hampir sepertiganya meninggal sebelum status kesehatannya stabil atau dalam 12 jam pertama kehidupan bayi. Untuk dapat mencapai kondisi kesehatan stabil dan berat badan normal, BBLR membutuhkan upaya pelestarian suhu tubuh, pemberian nutrisi dan pencegahan dari infeksi. Perawatan Metode Kanguru merupakan salah satu metode yang dapat memenuhi kebutuhan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Perawatan Metode Kanguru terhadap peningkatan berat badan BBLR diruang Perinatologi RSUD Muhammad Sani. Desain penelitian yang digunakan Quasieksperimen pre test post test without control. Populasi dalam penelitian ini adalah semua bayi dengan berat badan lahir 1500 - 2500 gram. Populasi bayi BBLR dengan menggunakan teknik Total Sampling.. Data di kumpulkan dengan lembaran observasi, diolah dan dianalisa secara komputerisasi.

Downloads

Published

2022-07-01

How to Cite

Yulianti Wulandari. (2022). Pengaruh Metode Kanguru Terhadap Stres Fisiologi Pada Bayi Berat Lahir Rendah . Initium Variety Journal, 1(4), 11–19. Retrieved from http://journal.medinerz.org/index.php/IVJ/article/view/116