Perilaku Hidup Sehat Menuju Lansia Bebas Diabetes Melitus

Authors

  • Eka Wulansari Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Puangrimaggalatung, Sengkang, Indonesia
  • Marhumi Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Puangrimaggalatung, Sengkang, Indonesia
  • Rosmiati Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Puangrimaggalatung, Sengkang, Indonesia

Keywords:

Diabetes mellitus, perilaku hidup sehat

Abstract

Mencegah diabetes Mellitus Dengan menerapkan perilaku yang sehat serta deteksi dini merupakan upaya untuk menangani penyakit kronis terutama diabetes melitus (DM). Pencegahan yang dilakukan secara konsisten dapat mengontrol ketidakstabilan kadar gula darah, meminimalkan komplikasi dan meningkatkan kualitas hidup penderitanya.Tujuan kegiatan adalah melaksanakan promosi, edukasi manajemen pencegahan Diabetes Mellitus (DM). Metode yang digunakan adalah ceramah dan demosntrasi dengan menggunakan media alat pemeriksaan gula darah (Glukometer). Sasaran dari pengabdian ini adalah masyarakat umum Desa Mario Kecamatan Tanasitolo Kabupaten Wajo. Jumlah tersebut dibagi menjadi 2 kelompok yaitu lansia dan kader kesehatan. Kader kesehatan hanya diberikan edukasi dan sosialisasi untuk memberikan dukungan pada lansia. Kegiatan dilaksanakan selama satu hari yakni peserta dilakukan pengukuran gula darah sewaktu (GDS) dan melakukan pretest dengan mengisi kuesioner kualitas hidup (QOL). Kemudian diberikan materi tentang manajemen diri pada penyakit Diabetes Mellitus, peserta lansia melakukan posttest dengan mengisi kuesioner kualitas hidup (QOL). Hasil kegiatan menunjukkan terdapat peningkatan kualitas hidup setelah mengikuti kegiatan pendidikan kesehatan manajemen terhadap peyakit diabetes mellitus sehingga dapat disimpulkan bahwa Kegiatan ini dapat membantu lansia dalam mengenali dan mengelola penyakit diabetes melitus.

Downloads

Published

2024-01-05

How to Cite

Eka Wulansari, Marhumi, & Rosmiati. (2024). Perilaku Hidup Sehat Menuju Lansia Bebas Diabetes Melitus. Initium Community Journal, 4(1), 20–26. Retrieved from http://journal.medinerz.org/index.php/ICJ/article/view/179